10 Merk Kaos Pria Branded Outfit yang Simple dan Keren
Kaos Pria Branded Outfit yang Simple dan Keren – T-shirt atau yang lebih dikenal dengan sebutan kaos merupakan pakaian yang banyak disukai semua kalangan termasuk pria. Didesain yang simple, mudah digunakan, dan bisa dipadukan dengan berbagai model bawahan. Jadi wajar dong kalau banyak yang suka, apalagi pria yang tidak perlu banyak gaya namun tetap keren.
Memilih merk kaos pria tidak sulit apalagi untuk brand yang sudah terkenal, namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan misalnya bahan dan model dari kaos tersebut. Setiap merek memiliki keunggulan tersendiri, mulai dari desain sampai bahan yang digunakan.
10 Rekomendasi Merk Kaos Pria Branded

Untuk mendapatkan kaos pria branded tidak sulit untuk menemukannya. Ada beberapa gerai resmi di mall besar kelas atas. Merek kaos branded sendiri dibandrol dengan harga ratusan ribu sampai jutaan. Bagi anda yang penasaran apa saja kaos pria branded yuk simak.
1. Marks & Spencer
Sering disebut M&S, sebuah perusahaan ritel multinasional besar yang menjual pakaian, makanan, dan produk rumah, terutama hasil buatannya sendiri. Berpusat di City of Westminster, London. Sampai saat ini memiliki 700 toko di Inggris, dan 361 toko yang tersebar di lebih dari 40 negara.
Didirikan oleh Michael Marks dan Thomas Spencer pada tahun 1884 di Leeds. Berkembang dari tahun ke tahun sampai tahun 1998 M&S menjadi peritel asal Britania Raya pertama memiliki keuntungan £1 milyar sebelum pajak.
Selain menjual pakaian pria ada produk untuk wanita dan anak-anak. Untuk mendapatkan kaos branded ini anda bisa melalui gerai resmi Marks and Spencer, Mapclub, Zalora, Tokopedia, atau e-commerce lain.
2. Puma
Puma terkenal dengan produk memproduksi sepatu olahraga serta perlengkapan olahraga, termasuk kaos. Didirikan pada tahun 1924 di Jerman, namun di Amerika Serikat Puma terkenal dengan sepatu bola basket kulitnya yang diluncurkan pada 1968.
Setelah melalui jalan yang panjang PUMA berhasil terkenal dalam dunia fashion seperti kaos, training, topi, dan tas olahraga. Merek kaos pria branded ini sudah mengepakan sayapnya sampai 120 negara di dunia. Anda bisa membeli kaos original PUMA melalui gerai resminya, Zalora, mapclub, dan e-commerce lain.
3. Onitsuka Tiger
Didirikan oleh mantan perwira militer, Kihachiro Onitsuka, pada tahun 1949. Dan produk fashion pertamanya adalah sepatu. Berupa sepatu basket yang mirip dengan sandal jerami, namun tidak terlalu diminati sehingga Onitsuka membuat desain sepatu baru. Kemudian mereka membuat inovasi baru dengan tambahan lekukan dan ruang kecil di bagian sol dan terbukti lebih nyaman dikenakan. Hingga menjadi populer di Jepang.
Setelah itu mereka memproduksi seperti sepatu lari TG-4 “Marathons” yang terbuat dari nilon. Tahun 1977 semua merek olahraga milik Onitsuka Tiger digabung dalam ASICS dan baru diluncurkan kembali pada tahun 2002.
Peluncuran yang sukses membuat kenaikan penjualan sebesar 20% pada 2017. Sudah ada banyak gerai di Indonesia antara lain di Plaza Senayan, Mal Kota Kasablanka, dan Pakuwon Mall. Untuk pembelian online bisa melalui melalui Zalora atau mapclub.
4. Lacoste
Merek dari Prancis pada tahun 1933, menjual menjual pakaian, sepatu, parfum, kacamata, jam tangan, serta kaos polo. Memiliki cabang pabrik di 12 negara seperti Peru, Indonesia, Rumania, dan Italia. Produk yang paling terkenal adalah kaos polo Lacoste seri classic L1212 yang pertama diciptakan Lacoste. Ciri khas logo buaya yang ada bagian depan dadanya. Pembelian produk bisa melalui gerai resmi atau secara online melalui Zalora, website resmi Lacoste, atau mapclub.
5. Crocodile
Produk awalnya adalah kemeja, namun brand ini terus berkembang sehingga menjadi toko pakaian terbesar di Hong Kong, bahkan terkenal juga ke negara Asia lain. Beragam produk yang sudah dihasilkan merek Crocodile diantaranya, kaos polo, pakaian dalam, sepatu, tas, dan aksesoris. Yang menjadi ciri khas merek ini adalah logo buaya bersisik yang menghadap ke kiri dan logo itu membuat orang-orang mengenalnya sebagai cap buaya.
Untuk mendapatkan produk branded satu ini di beberapa mall besar, misalnya Grand Indonesia. Bisa dibeli secara online melalui mapclub atau Zalora.
6. Tommy Hilfiger
Kemunculan kaos branded Tommy Hilfiger, berawal dari mendirikan toko People’s Place oleh Tommy Hilfiger pada tahun 1971 di Elmira. Sebelum meluncurkan produk kaos, toko tersebut pernah menjadi salon, toko kaset, dan basement-nya pernah dijadikan sebagai tempat pertunjukan rock. Hingga akhirnya mengalami bangkrut pada tahun 1977, inilah awal mula Tommy mempelajari fesyen di institusi supaya menjadi lebih profesional.
Dengan pengetahuan yang dimiliki akhirnya meluncurkan brand-nya sendiri pada tahun 1985. Sebagai karya awal terinspirasi dari bell-bottoms dan blus petani tahun 70-an, namun pada akhirnya ia memilih desain klasik style masyarakat Amerika. Sampai sekarang masih mengeluarkan berbagai produk fashion.
7. Cotton On
Kaos branded pria satu ini memiliki sejarah yang cukup unik. Nigel Austin yang mengawali usahanya dengan menjual jaket denim dari bagasi mobilnya ke pasar. Kemudian seiring waktu ia menjual kaos oblong, celana jins, kemeja, gaun, sweater, dan dalaman wanita. Hingga ditahun 1991 berhasil mendirikian toko bernama toko ritel Cotton On Group dan sekarang telah berkembang sangat besar di 19 negara.
Meski sudah banyak pesaing dari mode internasional seperti H&M Swedia, Inditex’s Zara, dan Japan’s Uniqlo, namun merk kaos branded pria ini tetap bisa kokoh sampai sekarang. Outlet resmi Cotton On yang ada di Grand Indonesia atau melalui pembelian secara online di mapclub.
8. Calvin Klein
Awal mula bisnis ini memproduksi produk mantel kemudian membuat pakaian olahraga di tahun 1973. Karya khas Klein memliki desain yang ramping dan sederhana hingga dikenal dengan sebutan The Calvin Klein Look. Kemudian meluncurkan produk kemeja dan kaos. Selain itu mereka juga menyediakan produk lainnya seperti underwear pria dan wanita, jeans, parfum, kosmetik, jam tangan, dan sneakers. Di Indonesia ada banyak gerai yang tidak sulit untuk mencari merek kaos pria branded ini.
Baca juga: 5 Pakaian Santai Pria Tetap Tampil Stylish dan Keren
9. Nike
Produk yang satu ini tidak perlu diperdepatkan lagi ya. Selain sepatu yang amat terkenal, Nike juga di sebut sebagai merek kaos branded pria, dulunya merek ini tergabung dengan Onitsuka Tige. Namun pada tahun 1971, Blue Ribbon Sports (BRS) yang didirikan oleh Philip Knight dan Bill Bowerman pada Januari 1964, membangun perusahaan sendiri dan meluncurkan merek Nike. Anda bisa menemukan produk Nike dengan mudah di E-commerce, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.
10. Champion
Kaos pria branded datang dari merek Champion, anak usaha dari Hanesbrands yang dipisah dari Sara Lee Corporation pada tahun 2006. Dulu di tahun 1980-an sampai pertengahan 1990-an. Sangat umum menjumpai orang yang mengenakan sweater turtleneck dari Champion, bawahan jeans, kaos kaki slouch, dan sneaker. Dan sampai sekarang merek kaos pria branded satu ini masih menjadi salah satu brand terbesar, memiliki banyak gerai di banyak negara. Kalau anda ingin merek kaos ini bisa mendapatkannya melalui mapclub.
Itulah beberapa merk kaos pria branded yang bisa anda temukan di Indonesia. Apakah ada yang sudah punya salah atu brand di atas? Mana favorit anda?

15 Baju Pria Branded untuk Tampil Berkelas Ramah Dikantong
