Diskon ongkos kirim keseluruh Indonesia

Pasti Seru! 5 Cara Buat Kejutan Ulang Tahun Untuk Sahabat

Pasti Seru! Cara Buat Kejutan Ulang Tahun untuk Sahabat – Punya teman dekat itu adalah hal yang berharga. Meski tidak ada ikatan darah namun karena saking dekatnya dan bisa saling memahami. Tidak heran kalau kita kadang lebih nyaman berbicara dengan sahabat sendiri.

Sebagai rasa terimakasih anda bisa membalasnya dengan hal kecil yang amat disukai. Seperti mengadakan sedikit kejutan ulang tahun buat sahabat sendiri. Lalu bagaimana ya membuat kejutan ulang tahun untuk sahabat yang berkesan dan seru? Yuk chek it!

Kejutan Ulang Tahun untuk Sahabat yang Seru Abis!

Pasti Seru! Cara Buat Kejutan Ulang Tahun untuk Sahabat

Namanya membuat kejutan harus di rencanakan matang ya, jangan sampai ketahuan duluan eh kan jadi tidak seru. Berikut tips membuat kejutan ulang tahun untuk sahabat yang pasti seru!

1. Susun Rencana Jauh-jauh Hari

Susah gampang kalau mau membuat kejutan ulang tahun buat sahabat. Terlebih kita lebih sering menghabiskan waktu bersama. Untuk menunjukkan rasa sayang dan terimakasih anda perlu rencana matang untuk membuatnya. Menyusun rencana jauh hari, buat apa saja yang akan anda lakukan saat hari itu. Namun ingat! Kalau anda membuat rencana untuk menjahilinya harus ada batasnya.

Anda juga dapat meminta bantuan teman dekat lainnya untuk melancarkan aksi. Kalau memang bekerjasama harus buat grup biar bisa terus komunikasi namun jangan sampai diketahui.

2. Buatkan Pesta Sederhana Namun Berkesan

Tidak harus hal yang mewah sampai harus menyewa tempat khusus untuk merayakan ulang tahun. Anda dapat menggunakan tempat di rumah, sekolah, kampus atau tempat berkesan lainnya untuk dijadikan tempat kejutan. Mau undang tamu cukup orang dekat saja. Untuk menciptakan hubungan yang dekat dan lebih berkesan.

3.Datangkan Orang yang Paling Ingin Ditemuinya

Apakah sahabat anda ada orang yang dikagumi atau sudah punya kekasih? Bila bisa datangkan orang terkasih untuk merayakan ulang tahun sahabat, buat bagian dari kejutan itu. Mau yang bawa kue atau yang lainnya pastinya akan berkesan dan tidak terlupakan. Jika tidak bisa mendatangkan anda bisa membuat video atau menghubungi menggunakan video call saat perayaannya. Pasti dia suka dech.

4. Beri Hadiah yang Berkesan

Nah, hadiah adalah hal yang harus ada di kejutan ulang tahun untuk sahabat. Anda dapat membuat kejutan jadi sempurna dengan memberikannya barang yang sangat dibutuhkan. Tidak harus barang mahal yang terpenting adalah dapat memberikan manfaat. Lebih berkesan untuknya karena dibuat dengan ketulusan.

Baca juga: Kado Untuk Ibu Dibawah 50 Ribu Murah Meriah

5. Abadikan Momen Kebersamaan kalian Dalam Film Pendek

Untuk melengkapi kejutan ulang tahun untuk sahabat tercinta anda, abadikan kebersamaan melalui foto dan video wajib! Ini akan mengingatkan anda dimana saat anda ingin mengenang kembali masa-masa dulu. Selain hadiah, video dalam rencana kejutan ulang tahun, buatkan film pendek berisi foto-foto diri anda dan dirinya yang menggambarkan betapa sayangnya padanya.

Apakah sudah siap dengan rencananya? Yuk lakukan dengan rapi dan sempurna untuk kejutan ulang tahun untuk sahabat anda. Semoga infonya bisa bermanfaat!

You also like

4 Cara Memilih Warna Baju Bikin Muka Makin Cerah

4 Cara Memilih Warna Baju Bikin Muka Makin Cerah

Cara Memilih Warna Baju – Bisa tampil sempurna dalam segala situasi merupakan hal yang diimpikan sebagian besar orang.…
7 Model Celana Untuk Orang Pendek yang Tepat dan Pas!

7 Model Celana Untuk Orang Pendek yang Tepat dan Pas!

Model Celana Untuk Orang Pendek – Kalau disuruh memilih antara celana dan rok untuk melakukan aktivitas, banyak wanita…
12 Outfit Hangout Ala Korean Style Kesukaan Kaum Hawa

12 Outfit Hangout Ala Korean Style Kesukaan Kaum Hawa

Outfit Hangout – Saat ini banyak sekali penggemar K-Pop dari Indonesia. Sampai banyak yang mengorek seluk beluk budaya…
3 Cara Pakai Lipstik Ombre Ala Korea Selatan Super Menawan

3 Cara Pakai Lipstik Ombre Ala Korea Selatan Super Menawan

Cara Pakai Lipstik Ombre – Berbagai trend kecantikan tidak pernah ada habisnya. Salah satunya ada trend riasan bibir,…
7 Eyeshadow yang Bagus Untuk Pemula Ramah Buat Dompet

7 Eyeshadow yang Bagus Untuk Pemula Ramah Buat Dompet

Eyeshadow yang Bagus Untuk Pemula – Pesona make up tidak akan lengkap tanpa perona mata atau biasa disebut…
15 Tips Make Up Natural Tetap Glow Up Setiap Saat

15 Tips Make Up Natural Tetap Glow Up Setiap Saat

Tips Make Up Natural – Kosmetik sudah menjadi kebutuhan mendasar bagi seorang wanita, untuk menunjang kesempurnaan secara fisik.…

Shopping Cart

No products in the cart.

Return to shop

Akucetak.id

Selamat datang di Toko Kami. Kami siap membantu semua kebutuhan Anda

Selamat datang, ada yang bisa Saya bantu